Oppo Reno 8 Z 5G vs POCO F4: Adu Harga dan Spesifikasi, Mana yang Termurah?

POCO F4 dan Oppo Reno 8 Z 5G
Sumber :
  • Pinterest

Dengan berbagai mode seperti Bokeh Flare Portrait yang disokong teknologi AI, Oppo menawarkan pengalaman fotografi yang cukup lengkap. 

 

Di sisi lain, POCO F4 memiliki konfigurasi kamera utama 64MP, kamera ultrawide 8MP, dan kamera makro 2MP. Kamera utama POCO F4 juga dilengkapi dengan autofokus, memberikan pengalaman foto yang lebih fleksibel.

 

Kedua ponsel ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4500 mAh, namun POCO F4 unggul dalam hal pengisian daya cepat dengan dukungan 67W, sementara Oppo Reno 8 Z 5G hanya menawarkan 33W. 

Meskipun begitu, baterai 4500 mAh pada kedua ponsel ini sudah cukup untuk mendukung penggunaan seharian, seperti browsing, streaming, dan bermain game.