Unboxing Cubot Kingkong X Pro: HP RAM 48GB Pertama di Dunia
- Istimewa
Chip octa-core terdiri dari satu inti Cortex-A78 berkecepatan 3,1 GHz, tiga inti Cortex-A78 berkecepatan 3 GHz, dan empat inti Cortex-A55 berkecepatan 2 GHz.
Mali-G610 MC6 adalah GPU utama.
Untuk ketangguhan, smartphone ini sudah mengantongi sertifikasi IP68 dan IP69K sehingga tahan terhadap air, debu, serta guncangan. Ada pula sertifikasi ketahanan militer MIL-STD-810H.
MIL-STD-810H merupakan standar uji ketahanan yang menguji smartphone di suhu tinggi, tekanan rendah di ketinggian tertentu, suhu rendah, kontaminasi cairan, radiasi sinar matahari, hujan, getaran, guncangan, dan masih banyak lagi.
Ponsel dengan RAM 48 GB ini mengusung layar 6,72 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 144 Hz.
Bagian punggung juga dibekali layar sekunder yang bisa digunakan untuk menampilkan hasil foto dan jam.
Smartphone ini memiliki kamera selfie 32 MP yang diletakkan dalam modul tetesan air (waterdrop), dan kamera belakang 100 MP (PDAF) yang diposisikan di sekitar layar sekunder ponsel.