iPhone SE 4 Bocor! Kamera Canggih dan Desain iPhone 14 ala Apple

iPhone SE 4
Sumber :
  • istimewa

Selain pembaruan kamera, iPhone SE 4 juga dirumorkan mengadopsi desain mirip dengan iPhone 14, lengkap dengan layar 6,1 inci OLED yang lebih besar dan notch kecil di bagian atas untuk fitur Face ID. 

 

iPhone SE 4

Photo :
  • istimewa

 

Berbeda dengan iPhone SE sebelumnya yang memiliki tombol Home dengan Touch ID, kali ini Apple akan menghadirkan Face ID sebagai fitur keamanan. Perubahan desain ini menunjukkan upaya Apple untuk menjadikan seri SE lebih modern dan sesuai dengan tren desain iPhone terbaru.

 

Rumor yang berkembang juga menyebutkan bahwa iPhone SE 4 akan hadir dalam versi Plus dengan layar lebih besar, sekitar 6,7 inci. Model Plus ini memungkinkan pengguna untuk menikmati tampilan yang lebih luas, cocok bagi mereka yang menyukai perangkat dengan layar besar tanpa harus membeli iPhone kelas flagship.