Kamu Cari HP Spek Gahar? Ini Dia Vivo X200 Series di 2024

vivo x200 series
Sumber :
  • Istimewa

Untuk kamera, model tertinggi, yaitu vivo X200 Pro, hadir dengan sensor kamera triple sensor, dengan konfigurasi kamera utama Sony LYT 818 50MP, 1/1.28”, F/1.8 + OIS; Telephoto Periscope 200MP 85mm F/2.76 + OIS; serta Ultra Wide 50MP F/2.0. Kamera selifenya menggunakan sensor 32MP F/2.0.

Smartphone ini dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan seperti Landscape Mode, Telephoto Macro, Live Photos, dan lain-lain yang menambah pengalaman dokumentasi pengguna. Untuk perekaman video, smartphone ini mampu merekam hingga 4K@120FPS atau 8K 30FPS.

Kamera ini juga didukung dengan chip khsusu BlueImage V3+, untuk pemrosesan gambar yang lebih kencang sehingga bisa menghasilkan gambar yang lebih baik. Ini dilengkapi dengan In-House Algoritm yang dikembangkan sendiri oleh RnD vivo. Ini juga memberikan efisiensi daya lebih tinggi pada pemrosesan gambar.

Tak ketinggalan tentunya kamera ini dilengkapi dengan teknologi dari ZEISS. Ada ZEISS Optics Lens, ZEISS APO, dan ZEISS T*.

Beragam dukungan Potrait Lens Kit dengan karakter lensa-lensa ZEISS juga dihadirkan disini. Seperti 23mm Landscape Portrait, 35mm Street portrait, 50mm Classic Portrait, 50mm Natural Portrait, 85mm Humanistic Portrait, 85mm Figure, dan 135mm CloseUp. Ada juga fitur Portrait AI Visual, Ai Smart Optimization dan lain-lain.

Baterai Makin Besar, Tapi Tetap Tipis

Dari sisi baterai, vivo X200 Series hadir dengan teknologi BlueVolt generasi terbaru yang menawarkan daya besar dengan kepadatan yang tinggi, dan ketahanan suhu hingga -20 derajat celcius. Ini membawa 16% peingkatan kepadatan energi dibandingkan generasi sebelumnya. Ini membuat vivo bisa membawa kapasitas baterai yang lebih besar namun tetap dalam bodi yang tipis. Bahkan diklaim terbesar di ukurannya saat ini.