Jadwal SIM Keliling Cianjur Hari Ini, Kamis 14 September 2023
- Istimewa
Cianjur – Buat anda warga Cianjur yang memiliki SIM yang masa berlakunya akan habis tidak perlu repot. Sebab Satlantas Polres Cianjur kali ini menyediakan layanan, jadwal dan lokasi SIM Keliling Cianjur yang dapat diakses dengan mudah.
Simak berikut jadwal SIM Keliling Cianjur hari ini Kamis 14 September 2023 hanya dilaksanakan di satu lokasi. Pelayanan SIM Keliling Cianjur hari ini ada di Tugu Pencak Silat Mande, Kabupaten Cianjur.
Pendaftaran SIM Keliling Cianjur dimuka mulai pukul 08.00 hingga 12:00 WIB. Adapun persyaratan SIM Keliling Cianjur yang harus dilengkapi, sebagai berikut:
1. SIM yang masih berlaku tidak melebihi masa berlakunya.
2. KTP asli atau SUKET (Surat keterangan pengganti KTP) yang masih berlaku berikut Fotocopy KTP/SUKET.
3. Pelayanan SIM KELILING ONLINE hanya melayani Perpanjangan SIM A dan C seluruh Indonesia.
4. Perpanjang SIM dapat dilakukan sebelum masa berlakunya habis. (tidak ada batasan minimal sehingga dapat diperpanjang jauh-jauh hari).
5. Apabila SIM yang telah melebihi masa berlakunya, bisa di proses di SATPAS/Polresta dengan cara mengajukan permohonan pembuatan SIM baru.
6. Bagi peserta perpanjang SIM diwajibkan menggunankan masker dan membawa handsannitizer.
7. Pendaftaran perpanjangan SIM hari Senin sampai Sabtu dimulai pukul 08.00 s/d 15.00 WIB.
8. Jam Operasional pelayanan dimulai pukul 08.00 s/d proses penerbitan SIM selesai.
9. Surat keterangan sehat dari dokter yang ditunjuk oleh kepolisian yang menyatakan sehat jasmani, tidak buta warna, tidak tuli, tidak cacat fisik, serta visus mata atau jarak pandang semua keterangan tersebut harus dilampirkan sesuai PERKAP NO.9 TAHUN 2012 TENTANG SIM PASAL 35 AYAT 7.