Breaking News! Mantan Pemain Persib Bandung Gabung Bali United

Mohammed Rashid
Sumber :
  • Bali United Official

Cianjur – Kabar mengejutkan datang dari salah satu klub peserta BRI Liga 1 2023/2024 yakni Bali United. Bali United secara resmi telah mendatangkan pemain asing asal Palestina, Mohammed Bassim Rashid.

Kabar tersebut diumumkan oleh Bali United pada Jumat pagi, 14 Juli 2023. Mohammed Rashid dikontrak oleh Bali United setelah sebelumnya Bali United memutus kerja sama kontrak dengan Brwa Nouri.

Rashid akan melengkapi kuota asing milik Bali United yang sebelumnya telah diisi oleh pemain asing lain yaitu Adilson Maringga, Elias Dolah, Jefferson Assis, Eber Bessa, dan Privat Mbarga.

Pemain berusia 28 tahun ini didatangkan Bali United untuk menjaga keseimbangan lini tengah setelah perginya Brwa Nouri di tubuh Bali United. Hal ini diungkapkan langsung oleh CEO Bali United, Yabes Tanuri.

"Dengan ini, kami secara resmi memperkenalkan Mohammed Rashid sebagai pemain baru Bali United untuk musim 2023/2024. Kehadiran pemain ini akan meningkatkan kekuatan tim dan kualitas Rashid sesuai dengan kebutuhan tim pelatih pada musim ini. Kami berharap dia dapat beradaptasi dengan mudah dan membantu tim Bali United meraih prestasi terbaik," ucap Yabes Tanuri.

Yabes Tanuri juga berharap bahwa dengan pengalaman yang dimiliki oleh Mohammed Rashid, dirinya dapat dengan cepat beradaptasi dengan tim dan mampu memberikan performa terbaiknya.

Pada musim lalu, Mohammed Rashid bermain untuk klub asal negaranya yakni Palestina, klub yang bernama Jabal Al-Mokaber. Di musim itu juga Rashid mampu mengantarkan timnya menjadi juara Liga Tepi Barat Palestina dan membawa klub itu ke ajang AFC Cup musim ini.